Prisma
adalah benda bening, seperti kaca plan paralel yang ujungnya membentuk sudut.
Pada saat kamu mempelajari perjalanan cahaya pada kaca plan pararel, kamu tahu
bahwa cahaya yang datang dari udara akan sejajar setelah melewati kaca dan
kembali ke udara. Bagaimanakah perjalanan sinar pada prisma?
Ketika
sinar dilewatkan pada prisma, ternyata terjadi penyimpangan arah sinar datang
pertama dengan sinar bias akhir. Hal ini diakibatkan karena ujung-ujung prisma membentuk
sudut. Sudut yang dibentuk antara
perpanjangan sinar datang pertama dan sinar bias akhir disebut sudut deviasi
atau sudut penyimpangan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar